Sunday 12 January 2014

Cara Menghitung Kriteria Ketuntasa Minimal (KKM)

Kali ini penulis akan berbagi sedikit tentang cara menghitung Kriteria Ketuntasan Minimal (KKM). Materi ini penulis dapatkan pada saat mengikuti Pelatihan Penyusunan dan Penetapan KKM di SMPN Kiabu semasa penulis mengajar disanan. Oke langsung saja!
KKM adalah Kriteria Ketuntasan Belajar (KKB) yang ditentukan oleh satuan pendidikan. KKM ditetapkan oleh satuan pendidikan (sekolah) pada awal tahun pelajaran dengan memperhatikan:
  1. Intake (Kemampuan rata-rata peserta didik)
  2. Kompleksitas (mengidentifikasi indikator sebagai penanda tercapainya kompetensi dasar)
  3. Kemampuan daya dukung (berorientasi pada sumber belajar)
Untuk cara menghitung dan menetapkan sebenarnya tidaklah rumit. Ada beberapa cara yang dapat dilakukan untuk menghitung dan menetapkan KKM, bisa dengan metode rentang nilai, atau dengan bobot.

No comments:

Post a Comment